Servis di AHASS Beri Banyak Promo

Mataram, 13/12/2021 (antbnews) – Bengkel resmi Honda yaitu Astra Honda Authorized Service Station atau yang dikenal dengan sebutan AHASS, pada bulan Desember ini memberikan program spesial untuk sepeda motor Honda dengan tahun produksi 2018 kebawah.

Program tersebut bertujuan untuk mendorong minat konsumen yang memiliki motor lawas untuk tetap memperhatikan kesehatan kondisi mesin sepeda motor kesayangannya. Jadikan motor Honda lawasmu serasa baru dengan tetap rutin melakukan perawatan berkala di bengkel AHASS terdekat.

Menurut Anton Prihatno selaku Manager Technical Service Astra Motor NTB mengatakan Main Dealer Astra Motor NTB telah mencanangkan program yang bertemakan “Motor Kesayangan” yang akan berlangsung selama bulan Desember 2021 hingga Januari 2022.

“Program Motor kesayangan adalah program yang berlaku untuk sepeda motor produksi tahun tahun 2018 kebawah. Jadi untuk tahun 2018, 2017, 2016 dan seterusnya. Ada empat paket promo yang kami tawarkan untuk sepeda motor Honda kesayangan Anda. Harapannya program ini dapat menggiring minat konsumen untuk melakukan perawatan berkala pada sepeda motor lawasnya agar tetap bisa dikendarai dalam kondisi prima,” kata Anton Prihatno.

Advertisement

Dapatkan promo khusus di antaranya ganti busi dari harga normal senilai Rp24 ribu menjadi cukup bayar Rp18 ribu rupiah. Yang mau ganti ban, dapatkan promo biaya jasa ganti ban cukup bayar Rp20 ribu dari normalnya Rp34 ribu. Dan kami sediakan juga promo diskon paket servis lengkap dari harga normal Rp75 ribu, kini cukup bayar Rp50 ribu saja. Terakhir ada juga promo untuk penggantian Pad Set dengan harga normal Rp84 ribu kini cukup bayar Rp64 ribuan saja (Menyesuaikan dengan tipe motor).

Seluruh paket promo ini sekaligus mendapatkan free safety check dari mekanik AHASS. Jadi sudah dipastikan untungnya dobel bila konsumen Honda memanfaatkan program ini. Untuk syarat dan ketentuan lainnya berlaku.

“Agar lebih hemat waktu manfaatkan juga layanan bebas antri PIT Express milik AHASS. Jadi tunggu apalagi, segera kunjungi bengkel AHASS terdekat dari rumah Anda,” pungkas Anton. (Al)

Share this post

PinIt
submit to reddit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top