Penutupan Total Jalan Rembiga-Pemenang KLU Diundur

Mataram, 4/7/2021 (antbnews) – Direncanakan jalan paket IV Rembiga-Pemenang ditutup dalam minggu ini. Namun, karena ada beberapa hal penutupan jalur yang melalui Hutan Pusuk, mulai dari Kabupaten Lombok Barat hingga Lombok Utara (KLU), Nusa Tenggar Barat, ditunda.

“Memang nanti direncanakan jalur menuju Lombok Utara dialihkan dahulu melalui Senggigi. Namun, masih menunggu dahulu,” jelaa General Superintendent Seruyan Sampurna, KSO
Tejo Subrobo, Minggu (4/7/2021).

Tejo mengatakan, penutupan jalur melewati Pusuk memang harus dilakukan karena ada sekitar dua kilometer perlu penebangan pohon. Penebangan dilakukan karena lahannya digunakan sebagai pelebaran jalan.

“Rencana pengalihan jalan melalui jalur Senggigu sekitar 20 hari,” terangnya.

Tejo menambahkan, pengalihan perlu dilakukan karena jalur tersebut berisiko untuk keselamatan pengguna jalan dan mengganggu pelaksanaan pekerjaan. Pemindahan ini sekaligus langkah memaksimalkan kerja di lapangan.

“Kalau masih dibuka, harus mengatur arus. Belum lagi nanti ketika ada pengendara terkena dahan pohon. Tinggi risiko,” ucapnya.

Advertisement

Seperti diketahui jalur menuju ke Lombok Utara selain melalui Hutan Pusuk ada pula yang melewati Senggigi. Saat ini pihak Seruyan Sampurna terus mensosialisasikan rencana pengalihan arus tersebut ke masyarakat. Termasuk terus berkoordinasi dengan pihak terkait.

Sebelumnya sudah surat edaran mengenai rencana penutupan jalan mulai dari perempatan Gunungsari telah beredar. Lalu lintas menuju KLU akan dialihkan melalui jalur Senggigi. Rencana akan dimulai dari 5 Juli hingga 25 Juli 2021. Mulai dari pukul 07.00 hingga 18.00 Wita.

Karena akan adanya penebangan pohon yang akan dilakukan di hutan lindung. Sebagai bagian dari program pembangunan dan pemeliharaan rutin jalan dan jembatan paket IV. Namun, waktu pengalihan jalur ini diundur untuk sosialisasi dan koordinasi. (Al)

Share this post

PinIt
submit to reddit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top