Astra Motor NTB Gandeng Paragon Corp Budayakan Aksi Berkendara Aman

Mataram (antbnews) – Menjadi agenda rutin setiap bulannya, Astra Motor NTB terus menyasar berbagai instansi untuk memberikan edukasi berkendara aman dan nyaman untuk masyarakat khsusnya yang berada di Pulau Lombok.

Pada Sabtu 04 November lalu, Tim Safety Riding Astra Motor NTB berkesempatan untuk mengedukasi puluhan karyawan yang berasal dari Kantor Paragon Corp. Aktivitas ini disambut hangat oleh seluruh peserta yang rata-rata telah berusia dewasa antara 25 tahun hingga 40 tahun.

“Sasarannya kali ini yaitu pengendara sepeda motor aktif yang sehari-hari menggunakan kendaraan roda dua untuk beraktivitas sebagai moda transportasi untuk ke kantor. Instruktur Safety Riding kami telah tersertifikasi berdasarkan uji dari PT AHM Jakarta. Jadi materi yang disampaikan juga untuk peserta sosialisasi keselamatan berkendara ini juga telah disesuaikan dengan targetnya,” jelas Chrystian David selaku Marketing Manager Astra Motor NTB.

Ditambahkan oleh Instruktur Safety Riding Astra Motor NTB Satria Wiman Jaya, adapun tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk memberikan edukasi terkait dengan keselamatan berkendara kepada karyawan dan menekankan angka kecelakaan dijalan raya. Sehingga perusahaan kami juga berkomitmen untuk menggaungkan keselamatan berkendara sebagai salah satu aksi Sinergi Bagi Negeri yang terus digaungkan diseluruh Indonesia.

Advertisement

Pelaksanaan di mulai pada pukul 08 pagi di mulai dengan pemberiaan form pre-test kepada peserta untuk mengetahui pemahaman peserta terkait dengan Safety Riding.

Setelah itu perkenalan pemateri yaitu Ideni Bayu Efendi sebagai Instruktur Safety Riding Astra Motor NTB. Bayu memberikan materi tentang Pelatihan Berkendara Umum, yang dimana semua karyawan sudah bisa mengendarai sepeda motor namun belum memiliki teknik yang baik.

Pentingnya memahami postur berkendara yang baik dan benar agar pengendara tidak mengalami cedera ringan selama berkendara. Selain itu teknik berkendara juga diajarkan seperti yang boleh dan tidak boleh untuk keamanan diri sendiri dan juga pengendara lain.

Setelah itu instruktur memberikan link post-test dan feedback kepada peserta sebagai bahan evaluasi pemahaman peserta. Untuk mendalami teori yang di jelaskan instruktur juga memberikan sesi praktik menggunakan Honda Vario160.

Di mulai dari instruktur yang menjelaskan 7 postur berkendara dan teknik pengereman menggunakan motor matic ataupun sport. Setelah selesai di lanjutkan dengan semua peserta mencoba teknik yang di jelaskan oleh instruktur dengan menggunakan riding gear. (Al)

Share this post

PinIt
submit to reddit

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

scroll to top